Tuesday, 8 September 2015

Cara Booting Local Drive dari VirtualBox di Windows

==================================================

Private Notes :

Blog ini gwe bikin atas saran dari seorang temen, Baru Nyoba Linux Baru
Bilangnya untuk ngingetin diri sendiri kalo ntar lupa..
Makasih saran dan bimbingannya..

==================================================



Bagi temen2 yang menginstall 2 OS dalam satu hdd (dual boot),
dan ingin mengakses kedua OS kesayangan loe tersebut sekaligus,
berikut langkah2nya..

Kita siapin dulu bahan2nya..
  • PC atau Laptop dual boot  => Gwe triple Win7 Bugtraq dan Kali v2..
  • VirtualBox  =>  Versi yang gwe pake adalah versi 5.0
  • Kopi + rokok  => Satu ceret cukuplah gan..
  • Pacar  => Klo gk punya,, pinjem dulu pacar temen loe..

Dalam tutor ini,, gwe menggunakan Windows7 ultimate 64 sebagai host,
dan Kali v2 sebagai guest di VirtualBox..

Oke... Let's Begin..

Boot Windows dan buka VirtualBox..
Lalu klik New..



Bikin Nama,, tipe serta Versinya sesuaikan dengan OS..
Lalu klik Next..




 Selanjutnya alokasikan RAM sesuai ram PC atau Lepi kalian..lalu Next




 Pada segmen Hard Disk,, pilih "Do not add a virtual hard disk"
Hal ini karena kita akan menggunakan rawdisk untuk mengakses hdd.. 




 Kemudian klik Create..
Akan muncul PopUp warning.. abaikan saja dan klik Continue..




Dan mesin virtual loe bakal nongol di list window VirtualBox..






Sekarang bagian pembuatan rawdisk...

Buka command promp..
Klik Start menu dan ketik "cmd" lalu ENTER..

Kemudian ketikkan perintah berikut :

VBoxManage internalcommands createrawvmdk -filename C:\Users\Punk Cyber\VirtualBox VMs\Linux Local Drive\Linux.vmdk" -rawdisk \\.\PhysicalDrive0




Ganti tulisan warna merah di atas sesuai dengan username loe dan folder pada VirtualBox VMs kalian.. PhysicalDrive0 adalah id hdd kalian. Biasanya dimuali dari 0 lalu 1, 2 dst..

Lalu pencet ENTER..




 SUKSESS.....




Sampai step ini,, kita sudah berhasil membuat rawdisk...
Dan step selanjutnya adalah menambahkan rawdisk yang sudah kita buat tadi ke Virtual OS Machine..


Buka VirtualBox kalian..
Klik pada OS yang kita buat pada step sebelumnya..




Klik pada bagian Storage
Lalu klik pada simbol "tambah" ( + ) ...dan klik OK 




Muncul jendela pilihan..
Trus klik "choose existing disk"




Lalu pilih rawdisk yang sudah kita buat tadi..




Kemudian klik Open
Dan rawdisk sudah bisa di akses Virtual OS




Klik OK ,, dan kita siap booting OS Kali di hdd dengan VirtualBox...

Klik Start pada menu VirtualBox Manager..
Dan Kali v2 yang gwe install di hdd,, akan di boot...






BERHASIL......

Kali v2 yang gwe install di hdd,, kini berjalan di VirtualBox..
hehe..



Dan sekarang,, kita bisa oprex Kali kita..

Selamat mencoba......

No comments:

Post a Comment

Note: only a member of this blog may post a comment.